Next Post

RIK Tanah Bumbu Bersama PT AI dan BNI Latih Ratusan Calon Jutawan

Tanah Bumbu – Ratusan warga dari sejumlah desa di Tanah Bumbu berserta sejumlah Kepala Desa menghadiri pengenalan dan pelatihan pupuk organik dan budidaya jamur tiram, mengambil tempat di Sentra Pelatihan PPM PT Arutmin Indonesia Tambang Batulicin, Sabtu (21/10/23).

Pelatihan dilaksanakan dari tanggal 21 hingga 24 Oktober 2023, dilaksanakan oleh Perkumpulan Rumah Inspirasi Kreatif (RIK) Tanah Bumbu yang dimotori oleh Anwar Ali Wahab.

Warga yang hadir diantaranya berasal dari Desa Mekarsari, Batulicin Irigasi, Selaselilau dan lainnya, yang mana pelatihan ini mendapat dukungan selain dari PT Arutmin Indonesia Tambang Batulicin, Pemkab Tanah Bumbu,dan juga BNI.

“Yang hadir disini untuk mengikuti pelatihan hari ini adalah para calon jutawan nantinya,” ujar Sodikun, Instruktur Pelatihan yang didatangkan RIK dari Barito Kuala, yang sudah sukses melakukan hal yang sama di daerahnya.

Ditambahkan Sodikun, ia sangat mengapresiasi langkah RIK terkait pelatihan ini, dan berharap Pemkab Tanah Bumbu memberikan dukungan penuh agar program ini berjalan dengan baik dan berkesinambungan.

Menurut Anwar Ali Wahab, pengenalan dan pelatihan ini merupakan pilot project, dan dihadiri sekitar 150 orang peserta.

Avatar photo

Redaksi

Related posts

Newsletter

Subscribe untuk mendapatkan pemberitahuan informasi berita terbaru kami.

Loading

IMG-20210224-WA0065
Iklan Berita (1)

Recent News

You cannot copy content of this page