KalimantanSmart.Info – Dunia maya kembali diramaikan dengan meme sparing (laga uji coba) antara Timnas Indonesia dan Vietnam. Namun bukan prestasi yang jadi sorotan, melainkan kekocakan komentar netizen yang justru ramai-ramai menolak ide tersebut karena alasan yang… unik!
Dalam unggahan viral yang telah disukai lebih dari 20 ribu kali dan dibagikan puluhan kali, netizen dengan gaya khasnya menyuarakan kekhawatiran yang dibalut humor sarkas:
“Jangan itu jebakan, sengaja mau bikin cedera pemain timnas,” tulis akun Nurrul Karyono Nurrul yang langsung dibanjiri reaksi netizen lainnya.
Komentar lainnya tak kalah nyentrik. Akun Eka Pio menimpali, “Sparing tu sama Malaysia,” lengkap dengan deretan emotikon tawa dan kambing—seakan menyindir persaingan klasik di Asia Tenggara.
Sasmita S bahkan menuliskan sindiran halus, “Bilangin tu sama wong vekong, maap lagi fokus di Pildun. Cari aja lawan lain, gausah ganggu Timnas Garuda.”
Sementara Jumiadi Bilih Bade menyarankan timnas menghindari Vietnam demi keselamatan para pemain. “Kita tahu permainan mereka bukan sepak bola aja, tapi kolaborasi antara MMA, kungfu, dan sejenisnya. Lebih baik mencegah daripada berobat.”
Komentar netizen lainnya juga sukses mengocok perut. Akun bentoastanapura menyarankan, “Ajak aja Laos, Brunei,” yang langsung disambut gelak tawa netizen lain.
Endro menambahkan, “Maaf takutnya Vietnam punya rencana kurang baik terhadap timnas kita, intinya bakal banyak pemain cedera.”
Tak kalah nyentrik, Nur Husen menuliskan doa panjang:
“Indonesia kalau nggak dicurangin mafia bola, udah juara AFF berkali-kali. Tuhan nggak tidur. Tuhan memberi jalan menuju Piala Dunia. Semoga saja tercapai. Amin.”
Komentar Netizen Lain yang Bikin Luvu (Lucu Banget):
- “Bener juga, jangan sampe sparing berubah jadi sparing bela diri.”
- “Vietnam main bola pake combo Street Fighter.”
- “Udah, lawan tim futsal kelurahan aja dulu buat pemanasan.”
Dari komentar-komentar itu terlihat jelas betapa antusias—sekaligus kocaknya—dukungan dan kekhawatiran netizen terhadap Timnas Indonesia. Meski banyak dibumbui canda, tetap terselip harapan agar Timnas Garuda bisa terbang tinggi dan lolos ke Piala Dunia!
KalimantanSmart.Info – Om Anwar