Next Post

Diguyur Hujan, Peringatan HUT Tanah Bumbu Ke-21 Tetap Khidmat

Tanah Bumbu-Setiap menjelang ulang tahun, selalu mengingatkan kepada kita arti dari perjalanan hidup terdahulu dan evaluasi kegiatan hidup di masa kini serta strategi untuk kehidupan di masa mendatang. Ketiga dimensi waktu selalu menjadi perenungan bagi setiap Hari Ulang Tahun bagi siapapun, termasuk Ulang Tahun sebuah Pemerintahan Kabupaten seperti Kabupaten Tanah Bumbu ini.

Meski diguyur hujan deras, pelaksanaan hari jadi Kabupaten Tanah Bumbu tetap berjalan khidmat.

Mengambil Tema “Melangitnya Doa Berkat Bumi Bersujud Untuk Banua”, Hari Ulang Tahun Kabupaten Tanah Bumbu ke-21 diperingati di halaman Kantor Bupati Tanah Bumbu pada hari senin tanggal 08 April 2024.

Banyak hal telah dilakukan oleh Pemerintah Kabupaten Tanah Bumbu seperti masalah Pengetatan administrasi kependudukan, masalah kebersihan, masalah ketertiban termasuk masalah pedagang kaki lima, aspek pelayanan masyarakat dengan hadirnya Unit Pelaksana Terpadu dalam pengurusan ijin-ijin di Kabupaten Tanah Bumbu yang selama ini sudah berlaku dan aspek yang menonjol adalah program unggulan Satu Desa Satu Mesjid.

program unggulan yaitu peningkatan kualitas sumber daya manusia (SDM) melalui program satu desa satu masjid yang merupakan implementasi dari Visi Misi Kepala Daerah dalam upaya mewujudkan Kabupaten Tanah Bumbu Bersujud Menuju Serambi Madinah.

Secara teknis program ini menitikberatkan pada pengembangan sumber daya manusia, melalui pengembangan generasi qur’ani bagi anak-anak muslim yang diberikan ilmu dan pendidikan keagamaan di lingkungan masjid setempat.

Melalui program tersebut, Bupati Tanah Bumbu Zairullah Azhar berupaya menyiapkan generasi di Tanah Bumbu agar dapat tumbuh cerdas, berilmu, beriman, dan bertaqwa, serta kompetitif, sehingga nanti anak-anaknya mampu menjadi pemimpin masa depan yang unggul.

“melalui program ini dan melalui Do’a seluruh masyarakat Tanah Bumbu, bumi bersujud mendapat keberkahan, sehingga menjadi satu kekuatan dasyat bagi Propinsi Kalimantan Selatan dalam mewujudkan keberhasilan pembangunan  dan masyarakat yang Baldatun Toyyibatun Warobbun Ghofur” Kata Zairullah Azhar.

 

 

Avatar photo

Redaksi

Related posts

Newsletter

Subscribe untuk mendapatkan pemberitahuan informasi berita terbaru kami.

Loading

IMG-20210224-WA0065
Iklan Berita (1)

Recent News

You cannot copy content of this page