Next Post

Banjir Tanah Bumbu Rendam Lebih 500 Rumah Warga

Banjir di Kabupaten Tanah Bumbu pada hari selasa , tanggal 04/06/2024 (foto : BPBD Tanah Bumbu)

Kalimantan Smart Info, Tanah Bumbu – Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Tanah Bumbu menyatakan banjir yang melanda Tanah Bumbu akibat hujan yang turun sejak pukul 00.30 malam hingga pagi pada tanggal 04 juni  2024 mengakibatkan lebih dari 533 rumah terendam air.

Edy Purwanto didampingi Nasruddin dan Abdul Halim di lokasi banjir Desa Bakarangan, 04/06/2024 (Foto BPBD Tanah Bumbu)

Kepala Bidang Kedaruratan dan Logistik Edy Purwanto yang didampingi Nasruddin (BPBD), Aliansyah (BPBD),  Gusti Syamsir Noor (TRC) dan Abdul Halim (TRC) menyampaikan bahwa, sejumlah kecamatan di Tanah Bumbu dilanda banjir akibat hujan lebat yang turun secara serentak di hampir seluruh wilayah Tanah Bumbu.

Banjir di Kabupaten Tanah Bumbu pada hari selasa , tanggal 04/06/2024 (foto : BPBD Tanah Bumbu)

“Untuk sementara BNPB mencatat sekitar 533 rumah terendam air, hujan dengan intensitas tinggi menyebabkan naiknya air Daerah Aliran Sungai (DAS) ke permukaan jalan dan merendam beberapa rumah dan persawahan warga, kondisi saat ini air masih mengalami peningkatan secara perlahan” kata Edi.

Banjir di Kabupaten Tanah Bumbu pada hari selasa , tanggal 04/06/2024 (foto : BPBD Tanah Bumbu)

Berikut data sementara situasi banjir yang kami terima sore tadi dari Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Tanah Bumbu, selasa 04/06/2024.

Banjir di Kabupaten Tanah Bumbu pada hari selasa , tanggal 04/06/2024 (foto : BPBD Tanah Bumbu)

KECAMATAN SUNGAI LOBAN

Desa Sungai Loban, meliputi RT. 01, RT. 02, RT. 06 dan RT. 07

  • Ada 301 buah rumah yang terendam
  • Korban terdampak : 347 KK/1127 jiwa

Desa Sebamba Lama, meliputi RT. 04

  • Ada 34 buah rumah yang terendam
  • Korban terdampak : 34 KK/104 jiwa

Desa Sebamba Baru, meliputi RT. 01 dan RT. 04

  • Ada 56 buah rumah yang terendam
  • Korban terdampak : 104 KK/405 jiwa

Desa Sungai Dua Laut, meliputi RT. 01, RT. 02, RT. 03 dan RT. 04

  • Ada 70 buah rumah yang terendam
  • Korban terdampak : 77 KK/232 jiwa

Total jumlah korban yang terdampak di Kecamatan Sungai Loban : 547 KK/1.868 Jiwa

Banjir di Kabupaten Tanah Bumbu pada hari selasa , tanggal 04/06/2024 (foto : BPBD Tanah Bumbu)

KECAMATAN KUSAN HULU

Desa Binawara, meliputi RT. 01, RT. 02, RT. 03 dan RT. 04

  • Ada 10 buah rumah yang terendam
  • Korban terdampak : 10 KK/ 26 Jiwa

Desa Pacakan 

  • Korban terdampak : 8 KK/22 Jiwa

Desa Manuntung, meliputi RT. 01, RT. 02, RT. 03, RT. 04, RT. 05 dan RT. 06 

  • Korban terdampak : 44 KK/ 140 Jiwa

Desa Bakarangan, meliputi RT. 01, RT. 02, RT. 03, RT. 04 dan RT. 05

  • Ketinggian air ± 50 cm dari dalam rumah, ± 30 cm dari jalan dan air merendam sepanjang jalan ± 2 km.
  • Ada 62 buah rumah yang terendam
  • Korban terdampak : 75 KK/ 207 Jiwa
  • Penggungsi : 75 KK/ 207 Jiwa
  • Tempat Pengungsian : Untuk sementara di tempat kerabat yang lebih aman
  • Merendam persawahan 3 kelompok tani (tumbuh buah dan baru tanam ) ± 30 Ha
  • Titik Koordinat: -3°30’16,121″S 115°46’29,965″E

Desa Sungai Rukam

  • Korban terdampak : 182 KK/521 Jiwa

Desa Karang Mulya 

  • Korban terdampak : 7 KK/19 Jiwa

Desa Anjir Baru 

  • Ada 28 buah rumah yang terendam
  • Korban terdampak : 84 KK/238 Jiwa

Desa Lasung

  • Ada 4 buah rumah yang terendam
  • Korban terdampak : 250 KK/628 Jiwa

Total jumlah korban yang terdampak di Kecamatan Kusan Hulu : 660 KK/1.801 Jiwa

Banjir di Kabupaten Tanah Bumbu pada hari selasa , tanggal 04/06/2024 (foto : BPBD Tanah Bumbu)

KECAMATAN KURANJI

Desa Ringkit, meliputi RT. 01 dan RT. 02

  • Ada 9 buah rumah yang terendam
  • Korban terdampak : 40 KK/-Jiwa

Total jumlah korban yang terdampak di Kecamatan Kuranji : 40 KK/-Jiwa

Banjir di Kabupaten Tanah Bumbu pada hari selasa , tanggal 04/06/2024 (foto : BPBD Tanah Bumbu)

Adapun upaya yang di lakukan BPBD adalah melakukan kordinasi dengan pihak desa dan kecamatan, melakukan pemantauan dan pendataan korban yang terdampak banjir, menyiapkan perahu karet untuk mempersiapkan evakuasi warga dan mengevakuasi warga.

Menurut Edi, petugas yang berada di lokasi saat ini terdiri dari  BPBD, Dinas Perhubungan, Dinas Sosial, aparat pemerintahan kecamatan, aparat pemerintahan desa, TNI/Polri, PLN, relawan dan masyarakat.

Sebagai tambahan informasi bahwa di Desa Bakarangan Kecamatan Kusan Hulu telah terbentuk posko banjir, dan informasi terkini yang kami terima pukul 21.30, air di Desa Bakarangan nampaknya mulai berangsur-angsur turun secara perlahan.

Kalimantan Smart Info, Jendela Informasi Nusantara (Om Anwar)

Avatar photo

Redaksi

Related posts

Newsletter

Subscribe untuk mendapatkan pemberitahuan informasi berita terbaru kami.

Loading

IMG-20210224-WA0065
Iklan Berita (1)

Recent News

You cannot copy content of this page